(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Sosialisasi BPJS, Bahaya Rabies Dan Pembagian Beras Bulog

Admin gerokgak | 16 Juni 2023 | 81 kali

Camat Gerokgak Ketut Aryawan menghadiri acara Sosialisasi BPJS, Bahaya Rabies dan Pembagian Beras Bulog pada hari Jumat (16/06/2023) yang bertempat di Desa Pejarakan. Pada kesempatan itu turut hadir Perbekel Pejarakan beserta Perangkat Desa dan undangan lainnya. 

Dalam kegiatan tersebut mengingatkan kepada masyarakat bahwa saat ini penyakit rabies sudah mulai marak karena sudah ada beberapa korban sampai meninggal dunia. Penyakit ini menular dari gigitan atau cakaran hewan yang terkena rabies yang paling dominan adalah anjing. Jika tidak ditangani dengan benar akan menyebabkan kematian. Oleh karena itu, sosialisasi ini penting untuk masyarakat agar memahami tentang bahaya, pencegahan dan penanganan penyakit rabies. 

Selain melaksanakan sosialisasi terkait bahaya rabies, kegiatan tersebut juga dilanjutkan dengan membagikan bantuan berupa beras Bulog kepada masyarakat yang dimana KPM nya sudah ditentukan langsung dari Pemerintah Pusat. Semoga dengan adanya bantuan ini dapat memberi manfaat kepada masyarakat yang membutuhkan.