Senin, 26 Desember 2022 Kasubag Umum dan Keuangan Kecamatan Gerokgak I Gusti Putu Mangkuyasa beserta seorang Staf I Gede Ardika,A.md menghadiri rapat pembahasan penyusunan LKPD di Ruang Rapat BPKPD Kabupaten Buleleng.
Rapat dipimpin dan dibuka langsung oleh Sekban Ibu Ni Made Susi Adnyani, SE.AK didampingi oleh Ka. Bid Akuntansi dan pelaporan Ibu Putu Ayu Mira Kusuma Dewi SE,M.AP Serta Ka. Sub. Bid BMD dan Ka. Sub. Bid Pelaporan.
Pada kesempatan tersebut disampaikan beberapa hal yaitu penyampaian tata cara penggunaan App E-SIPD dalam penyusunan LKPD dan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah diharuskan sudah terealisasikan minggu ke-2 Bulan Maret 2023. Adapun bahan-bahan yang perlu disiapkan untuk menyusun LKPD :
a. menyiapkan back-up data manual baik itu buku register belanja SPM UP/GU/LS
b. menyelesaikan Laporan Persediaan Barang (stok opname 2022).
c. Pengesahan Lap SPJ Fungsional.
d. Rekon sebelum penyesuaian.
e. Rekon setelah penyesuaian.