Tim DTKS Kabupaten Buleleng melaksanakan monitoring dan evaluasi terkait data penerima bantuan pada hari Rabu (14/06/2023) yang berlokasi di Desa Musi dan Desa Sumberkima, Kecamatan Gerokgak. Pada kesempatan itu hadir langsung Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, Perwakilan Inspektorat, Perwakilan Kejaksaan, Perwakilan Kecamatan serta undangan lainnya yang terkait.
Dalam kegiatan monev tersebut disampaikan untuk memverifikasi ulang data DTKS yang ada untuk menghasilkan data yang tepat sasaran, karena dari hasil monev ditemukan ada 3 dari 4 lokasi yang di kunjungi langsung hari ini tidak layak untuk mendapatkan bantuan. Oleh karena itu, diharapkan kepada petugas PKH Kecamatan untuk segera bergerak dalam melakukan data ulang dan ditunggu progresnya bulan ini. Hal tersebut dilakukan untuk mendapat data yang benar-benar valid dan tepat sasaran untuk masyarakat yang memang benar membutuhkan bantuan tersebut.