Seksi Pemerintahan Kecamatan Gerokgak, melaksanakan Evaluasi Rancangan Perubahan APBDes Tahun 2022 Desa Tinga-Tinga, yang berlangsung di ruang rapat Nithi Sabha Kantor Camat Gerokgak, senin 19 September 2022.
Pada kegiatan tersebut dibuka oleh Kasi Seksi Pemerintahan Bapak Putu Partha dilanjutkan penyampaian evaluasi oleh Ibu Ida Ayu Koman Ari Andriani, S. Sos., terkait Belanja Desa yang mengalami penambahan dan pengurangan anggaran yang berlangsung di Pemerintahan Desa Tinga Tinga, Aspek Administrasi, Aspek Legalitas, Aspek Kebijakan dan Substansi Anggaran.
Dalam keterangannya Sekdes Tinga-Tinga Bapak Made Heriyasa, kegiatan Rancangan Perubahan APBDes Tahun 2022 Desa Tinga-Tinga berlangsung dengan tujuan untuk bisa memprogramkan kembali dari kegiatan yang belum bisa terealisasi sebelumnya serta untuk memenuhi target realisasi dari DD (dana desa) 90% dan keluaran 75%. Sehingga bisa permohonan realisasi DD Tahap III. Dilanjutkan pemaparan terkait Belanja Desa yang mengalami Penambahan dan Pengurangan Anggaran pada Pemerintahan Desa Tinga-Tinga.
Hadir, Kasi Pembangunan, Staf Pemerintahan, Perbekel bersama Perangkat Desa Tinga-Tinga serta Anggota BPD Tinga-Tinga