Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kecamatan Gerokgak yang sekaligus Camat Gerokgak Bapak Made Juartawan, S.STP, MM., melaksanakan pemantauan kegiatan vaksinasi Gelombang ke II yang berlangsung di tiga desa yakni di Desa Tinga-Tinga, Desa Banyupoh dan Desa Sumberkima, Senin 31 Mei 2021.
Program kegiatan vaksinasi ini merupakan program dari pemerintah pusat untuk menjangkau masyarakat yang berumur 40 tahun keatas untuk mendapatkan vaksinasi. Diharapkan dengan adanya vaksinasi ini dapat memutus rantai penyebaran Covid-19, mempercepat pemulihan perekonomian daerah dan masyarakat dapat meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif. Meski telah divaksin, masyarakat bukan berarti dapat abai dalam menerapkan protokol kesehatan. Tetap jaga kesehatan dan tetap ikuti protokol kesehatan 3M ( Memakai Masker, Menjaga Jarak dan Mencuci Tangan).
Dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi ini dibantu oleh petugas kesehatan dari Puskesmas Gerokgak I, Puskesmas Gerokgak II dan KKP, yang dibantu oleh Tim Satgas Covid Kecamatan Gerokgak, Satgas Covid Desa Babinsa, Bhabinkamtibmas serta Linmas Desa. Untuk jumlah peserta kegiatan vaksinasi Gelombang ke II ini untuk Desa Tinga-Tinga 220 orang, Desa Banyupoh 402 orang dan Desa Sumberkima 297 orang.