(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Penimbangan Sampah Plastik di Bank GELATIK

Admin gerokgak | 27 April 2021 | 282 kali

Selasa, 27 April 2021. Sebagai upaya dukungan terhadap program pemerintah terkait penanganan sampah terutamanya pada sampah plastik, Pemerintah Kecamatan Gerokgak melalui Bank Sampah Gerokgak Lawan Sampah Plastik (GELATIK) melaksanakan pemilahan sampah plastik dan sejenisnya. Sampah plastik yang sudah dipilah dan terkumpul nantinya akan dibawa ke Bank Sampah Induk (BSI) Kabupaten Buleleng. 

Pada pemilahan sampah plastik ini melibatkan pegawai lingkup Kantor Camat Gerokgak yang mana kegiatan tersebut dilakukan rutin dua kali dalam seminggu pada hari selasa dan jumat. Adapun jumlah sampah plastik yang terkumpul pada hari ini sebanyak 27, 54 Kg. Semoga dengan adanya GELATIK ini dapat menumbuh kembangkan rasa kepedulian dan kesadaran terhadap sampah yang dimulai dari lingkungan kita sendiri dan harapan kedepannya Bank Sampah GELATIK ini terus bisa berkembang serta bisa menjadi contoh di masyarakat.