(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Penutupan Pelatihan Pengelolaan BUMDesa Angkatan III Tahun 2021

Admin gerokgak | 18 Juni 2021 | 132 kali

Penutupan Pelatihan Pengelolaan BUMDesa Angkatan III Tahun 2021 di Kecamatan Gerokgak. Pelatihan ini merupakan Program Kerja Balai Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Denpasar Tahun Anggaran 2021, yang berlangsung di Ruang Rapat Nithi Sabha Kantor Camat Gerokgak, Jumat (18/06/21).

Pada kesempatan tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Buleleng Bapak Nyoman Agus Jaya Sumpena, SE., yang sekaligus menutup kegiatan Pelatihan Pengelolaan BUMDesa Angkatan III Tahun 2021 di Kecamatan Gerokgak. Turut hadir, Camat Gerokgak Bapak Made Juartawan, S.STP, MM., dan Penggerak Swadaya Masyarakat Ahli Muda Kemendes Bapak Dahlan,SE., dan Peserta Pelatihan.

Peserta pelatihan berasal dari 11 (sebelas) Desa di Kecamatan Gerokgak yaitu : Desa Sumberklampok, Desa Pejarakan, Desa Sumberkima, Desa Pemuteran, Desa Penyabangan, Desa Musi, Desa Sanggalangit, Desa Gerokgak, Desa Pengulon, Desa Tinga-Tinga, dan Desa Tukadsumaga. Pada hari terakhir ini materi pelatihan terkait Teknologi Informasi dengan E-Commerce dan Pemasaran Produk.

 

Diharapkan peserta dapat mengetahui tujuan dari pembentukan BUMDesa, cara mencapai tujuan dari mendirikan BUMDesa, pengelolaan BUMDesa, dan struktur organisasi BUMDesa serta dapat mengimplementasikan materi-materi yang sudah diberikan oleh pelatih dalam pengelolaan BUMDesa masing-masing di Kecamatan Gerokgak.