Jumat, 27 September 2024, Desa Celukanbawang menggelar pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) untuk bulan September 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh Kasi Pemerintahan Kecamatan Gerokgak, I Putu Partha, yang membuka acara secara resmi. Hadir pula dalam acara tersebut Perbekel Desa Celukanbawang, Pendamping Desa, PLD, Babinsaramil, dan Kasi Sekretariat Desa Celukanbawang.
Dalam sambutannya, I Putu Partha menjelaskan bahwa pembagian BLT-DD untuk bulan September sedikit tertunda karena salah satu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) meninggal dunia. Menindaklanjuti hal tersebut, telah dilakukan pergantian KPM melalui Musyawarah Desa Khusus (Musdessus) yang diikuti dengan proses verifikasi dan validasi untuk memastikan bahwa penerima baru sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan.
Sebanyak 31 KPM tercatat menerima bantuan pada kesempatan tersebut. I Putu Partha juga mengingatkan para penerima untuk memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya, khususnya untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari seperti pembelian beras dan kebutuhan lainnya.
Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan secara simbolis kepada beberapa perwakilan KPM. Kegiatan berjalan lancar dan penuh kekeluargaan, diakhiri dengan doa bersama untuk kesejahteraan warga desa.