Program vaksinasi dosis ketiga atau booster pada Rabu, 20 April 2022, kembali terlaksana di wilayah Kecamatan Gerokgak. Program ini salah satu bentuk upaya lanjutan dari vaksinasi primer atau dosis penuh bagi 1 kali atau 2 kali suntik tergantung jenis vaksinnya. Pada pelaksanaan vaksinasi tersebut, didampingi Camat Gerokgak Bapak Made Juartawan, S.STP,MM., dan Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kecamatan Gerokgak. Vaksinasi booster diselenggarakan oleh pemerintah dengan sasaran masyarakat usia 18 tahun ke atas dengan prioritas kelompok masyarakat lanjut usia (lansia).
Adapun masyarakat yang tervaksin di Desa Sanggalangit 49 orang dan Desa Penyabangan 54 Orang.
Ayo ikut vaksinasi Covid-19 untuk lindungi diri, keluarga, dan masyarakat.
#ayovaksin
#pemerintahkecamatangerokgak
#vaksinbooster