Singaraja, 4 Februari 2025 – Lomba Bulan Bahasa Bali VII Tahun 2025 tingkat Kabupaten Buleleng sukses digelar di Wantilan Sasana Budaya Singaraja. Acara ini merupakan komitmen nyata dalam melestarikan bahasa dan budaya Bali, sesuai dengan Surat Edaran Gubernur Bali Nomor 15 Tahun 2024 tentang Penyelenggaraan Bulan Bahasa Bali VII Tahun 2025.
Penyelenggaraan kegiatan ini dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng dengan mengusung tema "Jagat Kerthi - Jagra Hita Samasta." Tema ini menekankan pemuliaan bahasa, aksara, dan sastra Bali sebagai sumber kesadaran menuju harmoni semesta.
Acara ini dibuka secara resmi oleh Pj. Bupati Buleleng yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, didampingi oleh Anggota DPRD Kabupaten Buleleng dan Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Buleleng. Dalam sambutannya, Sekda menegaskan bahwa Bulan Bahasa Bali adalah momentum penting untuk memperkuat identitas budaya Bali di tengah arus globalisasi.
Hadir dalam kegiatan ini, Camat Gerokgak I Gd Arya Rimbawa Giri, S.IP., M.AP., bersama staf Seksi Sosial dan Budaya Kecamatan Gerokgak. Beliau turut mendampingi duta Kecamatan Gerokgak yang berpartisipasi dalam berbagai cabang lomba, didampingi oleh para pendamping. Camat Gerokgak menyampaikan apresiasi terhadap peserta dari Kecamatan Gerokgak yang berhasil meraih prestasi, khususnya dalam Lomba Nyurat Aksara Bali yang memperoleh juara tiga.
Berikut hasil lengkap para juara dalam berbagai kategori lomba:
1. Lomba Nyurat Aksara Bali
Juara 1: Kecamatan Buleleng
Juara 2: Kecamatan Seririt
Juara 3: Kecamatan Gerokgak
2. Lomba Nyurat Lontar
Juara 1: Kecamatan Buleleng
Juara 2: Kecamatan Kubutambahan
Juara 3: Kecamatan Seririt
3. Lomba Ngwacen Lontar
Juara 1: Kecamatan Banjar
Juara 2: Kecamatan Sawan
Juara 3: Kecamatan Kubutambahan
4. Lomba Debat Bahasa Bali
Juara 1: Kecamatan Kubutambahan
Juara 2: Kecamatan Buleleng
Juara 3: Kecamatan Seririt
5. Lomba Mesatua Bali
Juara 1: Kecamatan Buleleng
Juara 2: Kecamatan Banjar
Juara 3: Kecamatan Seririt
6. Lomba Sambrama Wacana
Juara 1: Kecamatan Buleleng
Juara 2: Kecamatan Sawan
Juara 3: Kecamatan Banjar
Melalui lomba ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang memiliki kesadaran tinggi dalam melestarikan bahasa dan budaya Bali, menjadikannya sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari. Kecamatan Gerokgak berkomitmen untuk terus mendukung dan membina generasi muda dalam upaya pelestarian budaya lokal.