(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

PELAKSANAAN VAKSINASI BOOSTER COVID-19 DI WILAYAH KECAMATAN GEROKGAK

Admin gerokgak | 19 April 2022 | 91 kali

Pemerintah Kecamatan Gerokgak melalui Tenaga Kesehatan Puskesmas Gerokgak I dan KKP Celukanbawang mengadakan kegiatan vaksinasi booster Covid-19 untuk masyarakat di wilayah Kecamatan Gerokgak yang pada pelaksanaan hari ini berlangsung di Desa Patas dan di Kantor KKP Celukanbawang.


Pelaksanaan vaksinasi ini diatur dalam Surat Edaran (SE) Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Nomor SR.02.06/II/ 1180 /2022 tentang Penyesuaian Pelaksanaan Vaksinasi COVID-19 Dosis Lanjutan (Booster) bagi Masyarakat Umum. Dalam aturan ini, disebutkan bahwa penyuntikan dosis lanjutan bagi masyarakat umum dapat diberikan minimal tiga bulan setelah menerima vaksinasi dosis lengkap.


Adapun masyarakat yang tervaksin di Desa Patas 93 orang dan Kantor KKP Celukanbawang 42 Orang.


Ayo ikut vaksinasi Covid-19 untuk lindungi diri, keluarga, dan masyarakat.

#ayovaksin

#pemerintahkecamatangerokgak

#vaksinbooster