(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Showroom Atlas Pearls Resmi Dibuka di Desa Penyabangan, Gerokgak

Admin gerokgak | 29 April 2025 | 21 kali

Gerokgak, 29 April 2025 – Bertempat di Atlas Pearls North Bali Showroom (PT. Cendana Indopearls), Desa Penyabangan, Kecamatan Gerokgak, telah dilaksanakan pembukaan resmi showroom mutiara Atlas Pearls. Acara pembukaan ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan dan tokoh masyarakat, termasuk Kasi Pembangunan Kecamatan Gerokgak, Made Pasek Widiada, S.Si.

Dalam kesempatan tersebut, para tamu undangan diberikan demonstrasi langsung mengenai proses implan kerang mutiara, yang merupakan tahapan penting dalam menghasilkan mutiara berkualitas tinggi. Demonstrasi ini memberikan wawasan mengenai pentingnya teknik yang tepat dalam budidaya kerang mutiara, guna menjaga mutu dan nilai ekonomis hasil produksi.

Turut hadir dalam acara ini perwakilan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Buleleng, Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, Kapolsek dan Danramil Gerokgak, Penyuluh Perikanan Kecamatan Gerokgak, serta para Perbekel dan Kelian Desa Adat dari Desa Penyabangan, Musi, Sanggalangit, dan Gerokgak.

Dengan dibukanya showroom ini, diharapkan dapat menjadi salah satu daya tarik wisata edukatif sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi lokal melalui industri mutiara yang berkelanjutan.