(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Camat Gerokgak Hadir Dalam Pengajian Umum dan Pelantikan Pengurus Ranting Muslimat NU Kecamatan Gerokgak

Admin gerokgak | 04 Mei 2025 | 20 kali

Gerokgak, 4 Mei 2025 — Dalam rangka memperingati Hari Lahir ke-79 Muslimat Nahdlatul Ulama (NU), kegiatan Pengajian Umum dan Pelantikan Pengurus Ranting Muslimat NU Kecamatan Gerokgak berlangsung khidmat pada Minggu malam, 4 Mei 2025, bertempat di Lapangan Bandara Letkol Wisnu, Desa Sumberkima. Kegiatan ini mengusung tema "Merawat Tradisi, Menguatkan Kemandirian, dan Meneguhkan Peradaban".

Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Buleleng, Gede Supriatna, S.H., mewakili Bupati Buleleng, dan didampingi oleh Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Buleleng, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Buleleng, dan Camat Gerokgak, I Gd Arya Rimbawa Giri, S.I.P., M.A.P. Kehadiran para tokoh pemerintah dan organisasi keagamaan menunjukkan sinergi yang kuat antara pemerintah daerah dan organisasi keagamaan dalam membina masyarakat. Hadir pula Ketua Lembaga Dakwah PBNU DR. KH. Abdullah Syamsul Arifin, jajaran Forkopimcam, tokoh agama, serta lebih dari 1000 peserta dari berbagai ranting Muslimat NU.

Acara diawali dengan pembukaan pada pukul 19.40 WITA, dilanjutkan dengan doa bersama dan pembacaan Al-Fatihah, kemudian pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan sari tilawah oleh ibu Alwiyah S.Pd dan Hj. Faridah. Penampilan hadroh dari NU Ranting Patas turut memeriahkan suasana, disusul dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Muslimat NU, dan Syubbanul Wathon. Puncak acara berupa pelantikan pengurus Muslimat NU dari enam ranting se-Kecamatan Gerokgak, yang dihadiri oleh 156 anggota. Setelahnya, diberikan santunan kepada 150 anak yatim dan dilanjutkan dengan sambutan dari beberapa tokoh, di antaranya Ibu Indah Budiati, Perbekel Sumberkima, dan Wakil Bupati Buleleng. Acara ditutup dengan ceramah agama dan doa oleh KH. Abdullah Syamsul Arifin.

Camat Gerokgak dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas dedikasi Muslimat NU dalam memperkuat peran perempuan di bidang sosial keagamaan. Ia berharap dengan pelantikan ini, kepengurusan Muslimat NU semakin solid dan berdaya dalam menjalankan program-program kemasyarakatan. Diketahui saat ini terdapat 94 ranting Muslimat NU di Kabupaten Buleleng dengan jumlah anggota mencapai 9.000 orang, yang menjadi kekuatan besar dalam membangun peradaban berbasis nilai-nilai Islam Ahlussunnah wal Jamaah.