(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Gerakan Bersama Ayo Kumpulkan Sampah Plastik

Admin gerokgak | 13 Februari 2022 | 154 kali

Melalui Gerakan Bersama Ayo Kumpulkan Sampah Plastik (GEMA AKUSTIK), diharapkan bisa menanggulangi timbulan sampah plastik wilayah Kecamatan Gerokgak. Pada pagi hari ini GEMA AKUSTIK terlaksana di Desa Gerokgak tepatnya di depan Pura Taman Desa Gerokgak yang diikuti oleh 2 Banjar Dinas : BD. Taman Sari Mekar (RT 1) dan BD. Taman Sari (RT 2), minggu (13/2/2022). Hadir, Kepala Seksi Pelayanan Umum Terpadu Kecamatan Gerokgak, Perbekel dan Perangkat Desa Gerokgak, Ketua LPM dan Anggota, Kelian Banjar Adat serta Masyarakat sekitar. GEMA AKUSTIK adalah gerakan memilah sampah plastik di tingkat rumah tangga yang dilaksanakan setiap hari dan gerakan bersama di tingkat desa (desa dinas, desa adat dan lembaga sekolah) yang dilaksanakan satu kali dalam seminggu, yang hari pelaksanaannya diserahkan di masing-masing desa yang pengumpulan sampah akan dipusatkan di Bank Sampah masing-masing desa.

#GEMAAKUSTIK

#GerakanBersamaAyoKumpulkanSampahPlastik

#KurangiSampahPlastik