Singaraja, 30 Oktober 2025 — Plt. Kasubag Perencanaan Kecamatan Gerokgak Ketut Krisna Prasetya, S.Tr.IP. menghadiri rapat koordinasi persiapan Kunjungan Kerja (Kunker) Bupati Buleleng Tahun 2025, yang bertempat di Ruang Rapat Unit IV Kantor Bupati Buleleng, pada Kamis (30/10).
Rapat yang diselenggarakan oleh Sekretariat Daerah Kabupaten Buleleng ini dihadiri oleh para Asisten di lingkungan Setda Buleleng, Kepala Perangkat Daerah, para Kepala Bagian, serta seluruh Camat se-Kabupaten Buleleng.
Pertemuan tersebut membahas berbagai aspek teknis dan administratif yang perlu dipersiapkan dalam pelaksanaan Kunjungan Kerja Bupati di seluruh wilayah Kabupaten Buleleng, termasuk koordinasi lintas perangkat daerah dan kecamatan agar pelaksanaan kegiatan dapat berjalan efektif dan sesuai rencana.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh perangkat daerah dan kecamatan dapat bersinergi dalam menyukseskan pelaksanaan Kunjungan Kerja Bupati Buleleng Tahun 2025 sebagai wujud kedekatan pemerintah daerah dengan masyarakat di seluruh wilayah Buleleng.