Apel guna memperingati HUT KORPRI, selasa, tanggal 29 Nopember 2016, diikuti oleh aparat perbekel se Kecamatan Gerokgak, Aparatur Sipil Negara Kantor Camat Gerokgak dan Dinas/Instansi Nivo se Kecamatan Gerokgak, TNI (Koramil Gerokgak), POLSEK Gerokgak, Polsek Celukanbawang, dan siswa-siswi SD, SMP dan SMA terdekat pada Kantor Camat Gerokgak. Kegiatan tersebut dimulai pada jam 07.30 wita dimana Camat Gerokgak (PUTU ARIADI PRIBADI, S.STP,M.A.P) sebagai inspektur upacara, PELTU GEDE MUDRATA (anggota TNI Koramil Gerokgak) sebagai Komandan Upacara, dan pengibar bendera merah putih dilaksanakan oleh pegawai Kantor Camat Gerokgak yang terdiri atas IDA AYU KOMANG ARI ANDRIANI, S.Sos, NI NYOMAN RUSMIANTINI, dan KOMANG DESI AYU SUCIANI, untuk pembaca UUD (PUTU MANGKU GIRI), sedangkan pembaca Panca Prasetya KORPRI (SAFAUDIN). Inti yang dapat ditangkap dalam sambutan Presiden RI yang dibacakan oleh Inspektur Upacara adalah ASN harus merubah mental dan selalu mengutamakan pelayanan prima bagi masyarakat guna mendukung kemajuan pembangunan di Republik Indonesia.
Download disini