(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Konsultasi Publik Dokumen Desain Tapak Pariwisata Alam di UPTD, KPH Bali Utara Tahun 2019

Admin gerokgak | 10 Desember 2019 | 312 kali

Camat Gerokgak (Made Juartawan, S.STP, MM) didampingi Fungsional Umum Seksi Pembangunan Kecamatan Gerokgak (Made Pasek Widiana ,S.Si) menghadiri acara Konsultasi Publik Dokumen Desain Tapak Pariwisata Alam di UPTD KPH Bali Utara Tahun 2019 yang berlangsung di Hotel Banyualit, selasa (10/12).

Adapun yang menjadi narasumber dari Dinas Kehutanan Provinsi Bali, KKPH UPTD Bali Utara, Kepala Bappeda Litbang Kabupaten Buleleng, dan Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng. Dengan penyampaian materi tentang pemanfaatan jasa lingkungan wisata alam Provinsi Bali, uji publik desain terpadu pariwisata alam UPTD KPH Bali Utara, Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Buleleng, dan Pariwisata Kawasan Bali Utara. Untuk di Kecamatan Gerokgak khususnya Desa Pengulon dan Desa Patas akan dibangun kawasan pemanfaatan hutan berupa camping ground, pemanfaatan air berupa kolam pemandian, tempat foto, sarana bermain anak dengan luas ruang usaha dan ruang publik sebesar 281,53 Hektar.

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Perbekel, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Kelian Desa Pakraman dan BUMDesa Desa Pengulon dan Patas, KRPH Gerokgak, KTH Pengulon dan Patas.