(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Pembinaan dalam rangka Evaluasi Kelompok Asuhan Mandiri Pemanfaatan Hasil Olahan Toga dan Keterampilan Akupresure Tahap II

Admin gerokgak | 10 Maret 2020 | 214 kali

Kepala Seksi Sosial dan Budaya Kecamatan Gerokgak (I Made Suardana, S.Pd) mendampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Tradisional (Made Sure Redita) dalam pembinaan rangka evaluasi kelompok asuhan mandiri pemanfaatan hasil olahan toga dan keterampilan akupresure tahap II di Desa Musi, Selasa (10/3).

Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Tradisional (Made Sure Redita) dalam sambutannya menyampaikan bahwa hari ini adalah pembinaan terakhir Tim Pembina Kabupaten Buleleng dan bulan april akan dilakukan penilaian serta Tim Pembina akan mengevaluasi administrasi dari masing-masing kader. Pada kesempatan ini pula Tim Pembina akan memberikan 2 jenis olahan obat tradisional dan terakhir dilakukan praktek pembuatan obat tradisional, serta praktek cara pemijatan yang benar.

Turut hadir, Tim Pembina Toga dari Kabupaten Buleleng, Perbekel Musi, dan Kader Binaan Desa Musi.