(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Rapat Pembahasan Permasalahan yang dihadapi di Tahun 2016

Admin gerokgak | 05 Desember 2016 | 523 kali

Pelaksanaan kegiatan di Tahun 2016 sudah hampir berakhir, namun masih banyak permasalahan yang dihadapi seperti : 1. masih ada desa yang belum menetapkan APBDes Tahun 2017 sehingga perlu dibuatkan jadwal  monitoring dan evaluasi untuk mempercepat penetapan APBDes, 2. pengolahan sampah masih juga merupakan permasalahan sosial dan beberapa desa yang belum maksimal melaksanakannya seperti Desa Gerokgak, Desa Patas, Desa Musi, Desa Penyabangan dan Desa Banyupoh hal terlihat masih banyak tumpukan sampah di perbatasan desa yang bersangkutan, 3. masih banyak lembaga-lembaga sosial yang ada belum didaftarkan dan permasalahan yang paling urgent untuk saat ini adalah tingkat kehadiran para Kelihan Banjar masing-masing desa sangat kurang dari seharusnya hadir pada jam kerja 07.30 s/d 16.00 wita dan sinkronisasi jumlah penduduk yang belum terekam E-KTP berjumlah 1.014 orang dan pelaksanaan untuk melakukan perekaman bagi masyarakat yang belum memiliki E-KTP masih sangat kecil hanya 8,38%.  Untuk Camat Gerokgak menghimbau kepada aparat desa (Sekretaris Desa) untuk sesegera mungkin melakukan pendataan dan membuat surat panggilan bagi masyarakat yang belum melakukan perekaman serta membuat surat keterangan apabila yang bersangkutan sudah tidak ada di tempat, hal ini untuk menanggulangi permasalahan yang akan dihadapi dalam PILKADA di Tahun 2017.  Setelah memberikan arahan dalam menyelesaikan permasalahan yang ada, rapat yang dipimpin langsung oleh Camat Gerokgak berakhir pada jam 10.00 wita.

Download disini