(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Sosialisasi dan Simulasi Siaga Bencana

Admin gerokgak | 26 Februari 2020 | 187 kali

Rabu, 26 Februari 2020. Sosialisasi dan Simulasi Siaga Bencana yang berlangsung di SMA N 1 Gerokgak.

Kegiatan tersebut diikuti Kepala Sekolah (Nyoman Gede Ardana,Spd,M.P.D) didampingi Waka Kesiswaan (Made Suwita,Spd,M.P.D) serta dikoordinir Pembina PMR (Drs Ketut Sastrawan) mengajak seluruh siswa siswi SMA N 1 Gerokgak. Adapun tim yang terlibat yakni dari, BPBD Kabupaten Buleleng dipimpin langsung oleh (Drs. Putu Meles) Kasubid Pencegahan, Kerjasama dan Pengkajian, didampingi TRC, Staf PK, BASARNAS bagian Tim Pencarian dan Pertolongan Pos yang diwakilkan oleh (Dewa Putu Edri Gunawan) beserta Rescuer, PMI Kabupaten Buleleng yang dipimpin oleh staf Kerelawanan PMI Buleleng (Kade Sumardika), beserta anggota PMI dan Kasi Linmas Trantib dan Satpol PP Kecamatan Gerokgak (Ketut Mastra Atmaja,S.Pd) beserta anggota.

Drs. Putu Meles mengatakan sosialisasi dan simulasi diberikan untuk memantapkan mereka ketika terjadi bencana yang tidak dapat diprediksi. Karena dari segi geografi Buleleng memang potensi bencana gempa cukup tinggi, selain itu bencana ini yang dinilai paling berbahaya karena tidak dapat diprediksi kapan akan datang. Upaya penanganan bencana pada saat ini, mengalami perubahan paradigma maupun tindakan yaitu dengan menitik beratkan pada person (pelaku), bukan hanya sekedar menjadi korban/objek dari bencana namun juga partisipasi/pengambilan bagian dari penanggulangan bencana.

Dengan adanya kegiatan sosialisasi dan simulasi bencana ini diharapkan kepada seluruh siswa dan guru memahami bagaimana cara menyelamatkan diri secara mandiri serta mengevakuasi korban baik itu dikeluarga, maupun orang-orang disekitarnya.