(0362) 92380
gerokgak@bulelengkab.go.id
Kecamatan Gerokgak

Workshop Perumusan Strategi Bisnis dan Pemasaran Abalon

Admin gerokgak | 20 Desember 2019 | 283 kali

Fungsional Umum Seksi Pembangunan Kecamatan Gerokgak Made Pasek Widiana ,S.Si mengikuti Workshop Perumusan Strategi Bisnis dan Pemasaran Abalon di Balai Besar Riset Budidaya Laut dan Penyuluhan Perikanan Gondol, jumat (20/12).

Acara dibuka oleh Kepala Balai Besar Riset Budidaya Laut dan Penyuluhan Perikanan, yang menyampaikan bahwa Abalon merupakan salah satu komoditi perikanan laut yang memiliki prospektif tinggi di Indonesia karena nilai jualnya yang cukup mahal. Teknologi pengembangan abalon sudah ada, sekarang tinggal bagaimana hasil riset tersebut bisa bermanfaat bagi masyarakat. Budidaya abalon sangat dipengaruhi oleh Teknologi Pengembangan dan Pemasaran.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pemaparan terkait :

  1. Kesiap terapan teknologi budidaya abalon bagi pembudidaya skala kecil, menengah, dan besar.
  2. Teknologi Pengalengan.
  3. Model bisnis dan potensi pasar abalone.